Cara Cek Pulsa Telkomsel ( Simpati atau Kartu As )
Telkomsel merupakan salah satu provider telekomunikasi terbesar di Indonesia. Perusahaan ini yang berdiri sejak tahun 1995, telah menjangkau 95% masyarakat Indonesia di seluruh kepulauan. Adapun produk dari telkomsel terdiri dari Kartu Halo, Simpati, dan Kartu As. Produk prabayar Telkomsel atau yang memerlukan pulsa sebagai alat pembayaran hanyalah Simpati dan Kartu As.
Pulsa bukan lagi barang yang langka, melainkan sudah menjadi kebutuhan utama. Seperti halnya Anda menghubungi keluarga atau kerabat baik secara offline dan online tentunya membutuhkan pulsa.Selain itu, pulsa bukan lagi hanya untuk kebutuhan komunikasi tetapi juga sudah merangkap menjadi hiburan. seperti Anda bisa browsing, streaming, nonton online dengan kuota / paket data yang bisa dibeli dengan pulsa Anda.
Nah, fungsi pulsa yang semakin meluas dan melekat terhadap kehidupan sehari-hari membuat kita berpikir, bagaimana kita hidup tanpa pulsa?
Sebelum kehabisan pulsa, Anda sebaiknya cek terlebih dahulu sisa pulsa anda. Bagaimana cara mengecek sisa pulsa? Caranya mudah !
Berikut kami sampaikan Info cara-cara mengecek sisa pulsa Telkomsel.
Terdapat dua cara mengecek pulsa telkomsel baik secara offline dan online.
- Pertama adalah cek pulsa dengan menghubungi *888# lalu pulsa Anda akan muncul pada layar gengaman Anda.
- Kedua, Anda bisa mendengarkan sisa pulsa Anda dengan menghubungi 888.
- Ketiga, cara paling praktis adalah mengecek pulsa telkomsel melalui aplikasi MyTelkomsel.
Cara menggunakan aplikasi MyTelkomsel untuk cek sisa pulsa cukup gampang. Pertama-tama Anda harus mendaftar terlebih dahulu atau masuk dengan nomor handphone Anda yang sudah didaftarkan sebelumnya.
Setelah Anda daftar atau masuk ke MyTelkomsel, pada halaman awal akan muncul sisa pulsa yang ada pada handphone Anda. Disamping itu Anda juga bisa melihat sisa kuota internet.
Jika Anda juga mengisi pulsa melalui aplikasi MyTelkomsel. akan tetapi metode pembayarannya terbatas hanya Tcash (saat ini berubah nama menjadi LinkAja), kartu kredit dan debit.
Pada layar home di apikasi akan menunjukkan sisa pulsa Anda dan sisa kuota internet beserta dengan masa berlakunya. Jika kamu tertarik untuk membeli paket data internet, Anda bisa membelinya melalui aplikasi MyTelkomsel..
Caranya mudah,
mari kita membahas cara membelinya step by step.
Pertama Anda pilih menu, lalu ketuk pilih paket. Ketika Anda tiba pada menu pilih paket, terdapat banyak pilihan paket mulai dari paket roaming hingga paket internet. Pilihlah paket internet.
Paket internet Telkomsel terdiri dari Flash dan MusicMax. Paket Flash merupakan layanan internet cepat yang didukung oleh teknologi LTE/HDSPA/3G/4G LTE/EDGE sedangkan MusicMax adalah paket streaming musik yang didukung teknologi 4G LTE sehingga memberikan pengalaman baru mendengarkan musik-musik kesukaan Anda.
Anda bisa membeli paket internet di aplikasi ini menggunakan pulsa Anda. Pilih paket internet yang Anda perlukan, selain membeli Anda bisa juga berlangganan paket yang Anda pilih.
Gampang khan Teman teman ...
Selamat mencoba !!!!
0 komentar:
Posting Komentar